Laman ini merupakan sarana desiminasi dan publikasi hasil kajian penelitian dan pengembangan (litbang) Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia yang terdiri dari ELECTORAL GOVERNANCE, Jurnal Tata Kelola Pemilu Indonesia, ELECTORAL RESEARCH, Riset Kepemiluan Indonesia dan THESIS on ELECTORAL GOVERNANCE.

Jurnal

  • Bahasa Indonesia

    Electoral Governance Jurnal Tata Kelola Pemilu Indonesia diterbitkan oleh Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia bekerja sama dengan konsorsium 12 Universitas Negeri. Jurnal terbit dua kali dalam setahun dengan tema-tema tertentu dari isu Kepemiluan.

  • Electoral Research Riset Kepemiluan Indonesia

    Electoral Research, Riset Kepemiluan Indonesia adalah laman publikasi hasil Riset Kepemiluan yang dilaksanakan oleh KPU, KPU Provinsi atau KPU Kabupaten/Kota yang dikelola oleh Biro Perencanaan dan Data Sekretariat Jenderal KPU RI.


    Electoral Research bersifat open access dan bertujuan untuk mendiseminasi seluruh hasil karya ilmiah yang telah dilakukan oleh KPU RI. 

  • Thesis on Electoral Governance

    Laman ini berisi kumpulan ringkasan Tesis Mahasiswa Tata Kelola Pemilu lulusan 12 Universitas Negeri yang tergabung dalam Konsorsium Tata Kelola Pemilu Indonesia. Program S2 Tata Kelola Pemilu Indonesia dimulai sejak Tahun 2015 yang merupakan Kerjasama Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia dengan Universitas Sumatera Utara, Universitas Andalas, Universitas Lampung, Universitas Indonesia, Universitas Padjajaran, Universitas Diponegoro, Universitas Airlangga, Universitas Hasanudin, Universitas Nusa Cendana, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Cendrawasih.